Waow,,,, Satuan Intelkam Polrestabes Makassar Sambangi Ketua IWO Sulsel, Ini Tujuannya :

oleh

 

 

ACCARITA, — Jajaran Satuan Intelkam Polrestabes Makassar kian genjar melakukan silaturahmi menjelang pemilihan Walikota Makassar tahun 2020. Kali ini, Polisi berlogo ‘Indera Waspada Negara Raharja” sambangi Ketua IWO (Ikatan Wartawan Online) Sulsel di salah satu Warkop di Makassar,minggu (16/8/20).

Kanit VI Satuan Intelkam Polrestabes Makassar, Ipda Yufsin J mengatakan, kegiatan ini, selain silaturrahmi juga bertujuan untuk membangun komunikasi antara kepolisian dengan pengurus wilayah Ikatan Wartawan Online (IWO) Sulsel menjelang Pemilihan Walikota Makassar yang dihelat pada desember tahun 2020 mendatang.

“Harapan kami, dengan diadakannya kegiatan ini para pengurus PW IWO Sulsel dapat membantu tugas kami. sehingga, dapat mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dari banyaknya beredar berita berita hoax dan ujaran kebencian baik dari media online maupun media sosial,” jelas Yufsin J.

Dalam menekan gangguan Kamtibmas jelang Pilwalkot Makassar, lanjut Yufsin, kepolisian ini juga tengah genjar melakukan patroli cyber di dunia maya untuk mengantisipasi penyebaran informasi bohong atau hoax.

“Kami mengharapkan kerja sama dari pewarta online agar senantiasa ikut serta dalam menjaga keamanan khususnya Ipolesosbudkam dan semoga silaturahmi ini tetap berjalan,” tambah Uchin sapaan akrab Kanit VI ini.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua PW IWO Sulsel, Zulkifli Thahir bahwa dengan silaturahmi ini agar terus ditingkatkan dan bersama-sama menciptakan situasi, kondisi yang aman dan tertib. Dan terkait berita Hoax yang sangat mengganggu, dan makin menjamur dimana hal itu telah menjadi tugas IWO untuk melawan hoax.

Dengan ini, IWO juga secara tidak langsung meminta bantuan kepada kepolisian untuk meredam gangguan Kamtibmas khususnya pada penyebaran berita Hoax.

“Menjelang Pemilihan Walikota Makassar tahun 2020, kami juga meminta kepolisian agar bersama sama berperang melawan hoax dan ujaran kebencian, apalagi situasi politik di Makassar ini makin memanas ,” harap Abang Chuleq sapaan akrab Ketua IWO Sulsel

Abang Chuleq juga tidak lupa mengucapkan rasa terima kasih atas kedatangan dari Sat Intelkam Polrestabes Makassar, yang berkunjung dan bersilaturrahmi dengan PW IWO Sulsel. Sehingga, komunikasi akan terus berjalan dan situasi Kamtibmas dapat di minimalisir serta penyebaran berita hoax dapat dikurangi sehingga tidak memicu kegaduhan di masyarakat.

“Bantu kami juga mengingatkan masyarakat jika mendapat berita jangan langsung dishare tetapi di saring dulu apakah tidak masuk kategori hoax kemudian telusuri sumber beritanya darimana asalnya,dan yang terpenting harus bijak dalam bersosmed”, pungkas Abang Chuleq. (*)

Tentang Penulis: Penulis Website

Pimpinan Redaksi Accarita.com

No More Posts Available.

No more pages to load.