ACCARITA, — Di tengah Pandemi Covid 19 Masa reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Sulawesi Selatan di manfaatkan dengan maksimal oleh sejumlah anggota dewan untuk turun ke daerah pemilihan (dapil) masing – masing.
Salah satunya Anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi Demokrat Abdi Asmara di hari ketiga masa reses ke III turun langsung di daerah pemilihannya di Kecamatan Tamalanrea, Rabu (17/6/2020) untuk menyerap aspirasi masyarakat yang ada di daerah itu.
Anggota DPRD Kota Makassar Abdi Asmara kepada Accarira.com di sela sela luang waktunya mengatakan reses yang dilakukan ini tidak lain untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat sebagai bentuk tanggung jawab moral dan politis sebagai wakil rakyat.
Dan reses kali ini sedikit berbeda dengan reses sebelum – sebelumnya yang langsung bertemu dengan warga secara bersama sama di tempat yang telah di tentukan di salah satu Pemukiman warga yang bertempat di Bontoramba, Kelurahan Tamalanrea, Kecamatan Tamalanrea untuk mendengar langsung aspirasi yang akan di sampaikan.
“Jadi kita turun reses ini untuk menampung aspirasi masyarakat di kelurahan Tamalanrea.
“Menurut Abdi Asmara dari hasil reses hari ketiga ini dirinya banyak menerima aspirasi masyrakat masih infrastruktur jalan, drainase khusus banjir di blok A RW 07 terjadi pendangkalan drainase dan harus ada jembatan anatara blok A ke blok M, selain itu juga ada beberapa usulan warga yang meminta agar penataan lingkungan hingga kegiatan – kegiatan kemasyarakatan lainnya.” Tuturnya
Lebih lanjut Abdi Asmara mengatakan dengan adanya beberapa usulan warga yang telah di sampaikan dirinya akan berupaya semaksimal mungkin membantu masyarakat untuk mewujudkan usulan – usulan yang telah di sampaikan pada saat reses kali ini.
Dalam reses kali ini pula sempat di hadiri Aminuddin Thalib Lurah Tamalanrea, Aiptu Amiruddin Bhabikamtibmas, Serda Kawaruddin Babinsa sekelurahan Tamalanrea di reses masa persidangan Ketiga Tahun Sidang 2019/2020
Dipenghujung acara, ketua LPM menyerahkan proposal MUSREMBANG Kelurahan Tamalanrea kepada Abdi Asmara dan di saksikan oleh Lurah Tamalanrea, Bhabinkamtibnas, Babinsa, Ketua RW/RT, serta para undangan yang turut hadir
(RD-1)