ACCARITA, — Di saat masa sulit pandemi COVID-19, Kelurahan Barombong, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar Sulsel mendapatkan 1000 paket bantuan sosial berupa sembako dari Pemerintah melalui BPLP Barombong. Paket sembako terdiri dari minyak goreng, teh, gula.
“Kamis pagi selesai kami distribusikan seluruh warga di 4 RW Kelurahan Barombong,” ujar Lurah Barombonv, H. Andi Ismail Bau Sawa, saat dikonfirmasi media ini (17/9/2020).
Bau Sawa panggilan sehari-harinya menyebutkan, bantuan ini untuk ke tiga kali menggunakan mobil BPLP Barombong pada siang selanjutnya didistribusikan sesuai data dari para Ketua RW.
Adapun penerima bantuan dari pemerintah BPLP Barombong di Kelurahan Barombong yaitu RW 07 (151 paket), RW 08 (99 paket), RW 09 (344 paket), RW 12 (82 paket),
“Keseluruhan 1000 paket sembako akan didistribusikan,”ujarnya.
Ia berharap dari bantuan yang telah dibagikan dapat bermanfaat di masa sulit pandemi COVID-19 ini. Bau Sawa pun mengimbau agar warga mengikuti arahan pemerintah selama pendemi ini,
“Jika keluar rumah wajib pakai masker, tetap perhatikan jaga jarak fisik dan selalu cuci tangan dengan air mengalir menggunakan sabun. Diharapkan bagi warga tidak terlalu penting keluar, agar tetap berada dirumah, agar terhindar dari penyebaran virus corona,” pungkas Lurah Barombong.
Sementara itu Sugiyono Kepala BPLP Barombong mengutarakan, dalam rangka pendemi covid 19, kami menyalurkan bantuan sembako untuk warga di seputaran barimbong
Adapun bantuan ini dari pemerintah melalui politeknik Barombong ini kami salurkan langsung untuk yang ketiga kalinya.
Kami juga berharap dengan bantuan ini masyarakat dapat terbantu dengan bantuan ini yang setidaknya dapat mengurangi beban mereka dimasa pendemi covid 19, dan semoga musibah non alam ini dapat berlalu sesegera mungkin agar kita dapat aktif seperti sediakala, pungkasnya
Editor. : Rahmayadi
Laporan : Manangkasi/ Hamid