Kadis P3A Makassar: Saya Siap Bersinergi dengan Komunitas Sosial

oleh

ACCARITA – Dalam mendidik dan merangkul anak-anak yatim, fakir miskin dan anak-anak terlantar bukan hanya tanggungjawab pemerintah, melainkan tugas bersama.

Olehnya itu Pemerintah Kota Makassar, dalam hal ini, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) siap bersinergi dengan komunitas sosial yang ada di Kota Makassar.

“Saya selaku Kepala Dinas P3A siap bersinergi dengan teman-teman komunitas sosial karena masalah anak terlantar, fakir miskin dan yatim piatu tugas kita bersama sebagai mahluk sosial,” ungkap Kadis P3A Makassar, Tenri A Palallo dihadapan puluhan penggiat dan pemerhati sosial dalam diskusi, bazar dan nobar di Cafe ROA Makassar, Senin (16/9/2019).

Tenri mengatakan Dinas P3A Kota Makassar memiliki komitmen untuk melindungi serta memberdayakan perempuan dan anak agar hak dan kewajiban mereka terpenuhi.

“Visi dan misi kami adalah memperjuangkan dan memberi perlindungan kaum perempuan dan anak sebagaimana yang diatur undang-undang,” beber mantan jurnalis ini.

Diketahui DP3A memiliki visi, berupa
terwujudnya kesetaraan gender dan perlindungan anak dalam segala aspek kehidupan menuju kota dunia.

Sementara misinya, yakni meningkatkan kualitas hidup perempuan dan anak di berbagai bidang. Meningkatkan kualitas kelembagaan pengarusutamaan gender dan pengarusutamaan anak-anak serta meningkatkan peran perempuan dan perlindungan anak dalam pembangunan. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.