ACCARITA – Pertamina melalui Persatuan Wanita Patra Pertamina Wilayah MOR VII bekerjasama dengan Dekranasda Sulsel kembali menggelar kegiatan Jumat Berkah, 26 Juni 2020. Kegiatan membagikan paket makanan siang kepada pengguna jalan yang melintas di depan Kriya Dekranasda Sulsel, Jl. Jenderal Sudirman, Makassar sudah tiga pekan berturut-turut dilaksanakan
Wakil Ketua I Dekranasda Sulsel, Andi Oci Alepuddin, SH menuturkan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) kedua institusi tersebut. “Dekranasda Sulsel bersama PWP Pertamina Wilayah MOR VII sudah melakukan kolaborasi berbagi nasi kotak sejak Ramadan lalu. Namun, untuk kegiatan Jumat Berkah, baru kami mulai sejak tiga pekan lalu,” jelasnya.
Andi Oci Alepuddin, SH menambahkan bahwa aksi sosial ini tak lepas dari peran besar Ketua Dekranasda Sulsel, Ibu Ir Hj Liestiaty F. Nurdin yang meminta kami melaksanakan kegiatan sosial dalam rangka membantu mengurangi beban masyarakat dalam masa pandemi Covid-19. “Paket makan siang ini ditujukan untuk para tukang becak, kaum dhuafa, driver ojol, supir pete-pete, penyapu jalan dan pemulung,” sebutnya.
Dekranasda Sulsel, lanjut Andi Oci Alepuddin, SH membuka kesempatan seluas-luasnya kepada para pengusaha, instansi pemerintahan maupun personal yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan ini. “Siapa pun boleh berkontribusi dalam Jumat Berkah ini, berapapun jumlahnya,” terangnya.
Sementara itu, Dg. Siajang salah satu tukang becak sangat mengapresiasi kasi sosial yang dilakukan Dekranasda Sulsel. “Bagi kami tukang becak, ini sangat membantu kami mengisi perut di tengah makin sulitnya memperoleh pendapatan akibat berkurangnya penumpang,” akunya.
Kegiatan Jumat Berkah kali ini juga didukung oleh Kanrejawa, Catering Seruni dan Choco Bakery