MAKASSAR – Sekretariat DPRD Kota Makassar menggelar workshop kehumasan dan optimalisasi website, di rumah jabatan Ketua DPRD Kota Makassar, Jalan Hertasning, Rabu (30/10/2019).
Hadir sebagai narasumber dalam workshop tersebut para pimpinan media lingkup Sulawesi Selatan, yakni Arsyad Hakim, Ahmad Sudirman Kambie, Mukhramal Azis, dan dipandu oleh Fachruddin Palapa.
Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo saat membuka workhsop ini mengatakan, tugas dewan di DPRD Makassar adalah pengawasan yang harus melibatkan wartawan dan media.
“Kita berharap peran humas dan wartawan di seluruh instasi di Kota Makassar bisa saling bersinergi, terutama di DPRD Makassar. Agar fungsi kita dalam pengawasan bisa berjalan baik,” ujarnya.
Sementara itu, Pimpinan media Koran Fajar, Arsyad Hakim menyampaikan humas berperan dalam menyampaikan apa yang telah dilakukan oleh pimpinannya.
“Peran humas dan wartawan sangat berbeda, tapi perlu berkesinambungan agar penyampaian informasi bisa sampai ke publik,” kata dia.
Di tempat yang sama, Pimpinan Koran Tribun Timur Ahmad Sudirman Kambie mengatakan bagaimana agar apa yang dilakukan humas di DPRD dan SKPD lainnya, tidak bisa dilakukan oleh wartawan.
“Jadi bapak-bapak harus menjadi mata dan telingan wartawan, untuk bisa sebagai humas yang profesional. Kemudian siapkan data, jangan hanya bikin berita. Berita ada dua macam, berita penting dan menarik, itu yang paling penting,” jelasnya.
Hal yang sama disampaikan juga oleh Pimpinan media Heraldmakassar.com, Muhkramal Azis. Ia mengatakan humas dalam menjalankan peran merupakan seni dalam menciptakan kepercayaan publik.
“Jadi bagaimana publik percaya dan meyakinkan publik terhadap apa yang dilakukan. Memuat sebuah berita tidaklah susah, tapi bagaimana berita itu bisa dibaca,” ujarnya.
“Humas sekarang harus mampu mengeksplor apa yang menjadi kebijakan sebuah instansi, sehingga berita itu lebih menarik dan orang tertarik membacanya,” tambahnya.
Hadir dalam workshop tersebut pimpinan DPRD kota Makassar, Adi Rasyid Ali, Andi Sudaha Sappaile, Nurhaldin NH, Sekwan DPRD Makassar Andi Sadly, jajaran Sekretariat DPRD Makassar, Humas SKPD lingkup Pemkot Makassar.
Workshop tersebut juga dihadiri oleh pimpinan media lainnya, yakni Abd. Rasyid (Fajar Online), Surianda (Radar Makassar), Faisal Palapa (Rakyat Sulsel), Buyung Maksum (Upeks), Hatta Sujatmin (Sindo), serta sejumlah rekan media. (*)