MAKASSAR– Jelang Ramadhan, Camat Wajo Hj. Hamna Faisal Memberi arahan dan imbauan kepada jajarannya terkait perlunya peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Hal itu disampaikannya di hadapan seluruh Lurah, staf ASN dan Laskar pelangi Kecamatan Wajo, saat menjadi pembina Apel pagi di Halaman Kantor Kecamatan Wajo, Senin (20/03/2023).
“Khusnya layanan persampahan untuk menyamakan visi Pemerintah Kota menuju 2 triliun PAD Makassar. Kami juga mengimbau terkait agenda kerja di bulan Ramadhan,” ungkapnya kepada wartawan.
Menurut Camat Wajo, banyak potensi pajak yang memang harus digenjot. Utamanya terkait pajak retribusi sampah, PBB dan lain sebagainya.
“Kami setiap minggu memonitoring kerja-kerja kolektor, dan sampai sejauh mana progres peningkatannya demi kemajuan PAD Makassar. Kami menarget PAD retibusi sampah tahun 2023 sebesar 2,5 miliar,” terangnya.
Hj. Hamna Faisal menambahkan, pihaknya juga tengah mempersiapkan program pemberdayaan UMKM Lorong wisata Kecamatan Wajo lewat event Takjil Ramadhan di Jalan Cokroaminoto, Kelurahan Ende.
“Sekitar 100 UMKM dari 8 kelurahan akan turut meramaikan. Inovasi sejalan dengan visi Walikota Makassar, Moh Ramdan Pomanto yakni, “Makassar Kota Makan enak”, dan pasar murah untuk menekan inflasi,” tutupnya. (*)