ACCARITA – Sejumlah pengurus The Professor One Jaya (TPOJ) Sulsel mendatangi Panti Asuhan, Jumat, 28 Agustus 2020. Kunjungan ini dimaksudkan untuk berbagi kebahagiaan sekaligus menyalurkan bantuan sembako kepada para penghuni panti asuhan.
Penanggungjawab kegiatan Asdiana Dian mengatakan bahwa ada dua lokasi yang dikunjungi dalam aksi sosial kali ini yakni Panti Asuhan Nurhuda di Jl. Karaeng Bontotangnga, Kel. Karunrung, Kec. Rappocini, Makassar dan Panti Asuhan Nurul Ichsan di Jl. Batua Raya 12a, Kel. Batua, Kec. Manggala, Makassar. “Kegiatan sosial ini merupakan bentuk rasa syukur kami atas rezeki dan karunia dari Allah SWT. ” ujarnya.
Asdiana menyebutkan adapun bantuan sembako yang disalurkan berupa beras, gula, terigu, minyak goreng, teh, vitamin C, sarden dan susu. “Semoga bantuan ini dapat meringankan beban pengurus panti di tengah pandemi Covid-19,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua TPOJ Sulsel, Albert Palangda, SE menuturkan bahwa organisasi yang dipimpinnya fokus bergerak di kegiatan-kegiatan sosial dan ekonomi kerakyatan, makanya kami selalu berkomitmen untuk membantu meringankan beban masyarakat. Apalagi dengan kondisi seperti sekarang ini, banyak masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19,” jelasnya.
Pengurus TPOJ Sulsel juga senantiasa memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat untuk mematuhi protokol penanggulangan covid-19. “Kami sampaikan agar tetap tinggal dirumah, jaga jarak, pakai masker dan menghindari kerumunan,” katanya.
Nurdina yang merupakan Ketua Panti Asuhan Nurhuda mengucapkan terima kasih atas kepedulian Pengurus TPOJ Sulsel yang telah memberikan bantuan sembako. “Alhamdulillah, bantuan ini sungguh sangat bermanfaat bagi kami, dan kami doakan para Pengurus TPOJ Sulsel senantiasa diberi rejeki yang melimpah dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” doanya.