Banjir Ganggu Suplai Air Bersih, Perumda Air Minum Kota Makassar Lakukan Penanggulangan

oleh

MAKASSAR – Banjir yang melanda Makassar beberapa hari lalu tidak hanya menimbulkan genangan air, tetapi juga berdampak pada suplai air bersih bagi pelanggan Perumda Air Minum Kota Makassar. Luapan air dari Sungai Leko Pancing membawa sedimen lumpur dari area pertambangan di sekitar lokasi yang kemudian masuk ke dalam aliran air baku.

Akibatnya, Instalasi Pengolahan Air (IPA) II Panaikang yang sumber air bakunya berasal dari Bendung Leko Pancing mengalami gangguan produksi. Hal ini berdampak pada penyesuaian suplai air bersih ke pelanggan yang berada di wilayah utara dan timur Kota Makassar.

Direktur Teknik Perumda Air Minum Kota Makassar, Asdar Ali, menjelaskan bahwa gangguan tersebut membuat produksi air bersih tidak berjalan dengan optimal.

“Idealnya, inflow dari Bendung Leko Pancing minimal 994 liter per detik (lps), namun kondisi saat ini menunjukkan inflow hanya berada di kisaran 700-800 lps. Ini mengakibatkan kami harus melakukan pengurangan atau pengaturan outflow agar level air di reservoir tetap stabil,” ungkapnya.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Perumda Air Minum Kota Makassar telah melakukan beberapa langkah penanggulangan. Di antaranya adalah pengerukan menggunakan excavator di seksi 7 dan 8 untuk menghilangkan sedimen lumpur yang menghambat aliran air. Selain itu, pihaknya juga tengah membangun kolam perangkap lumpur di dekat lokasi penambangan untuk mengurangi jumlah lumpur yang masuk ke dalam saluran air baku.

Selain pengerukan, juga dilakukan pembangunan tanggul setinggi satu meter sepanjang kurang lebih 200 meter. Tanggul ini bertujuan untuk menahan lumpur agar tidak masuk ke dalam saluran air, sehingga gangguan terhadap aliran air baku dapat diminimalisir di masa mendatang. Proyek ini ditargetkan akan selesai dalam waktu dua minggu.

“Kami terus memantau kondisi ini dan proses pengerukan masih berlangsung. Hari ini, Sabtu, 15 Februari 2025, akan dilakukan pengukuran aliran air (flow) dari Bendung Leko Pancing hingga intake Panaikang. Pengukuran ini dilakukan di sepuluh titik dengan bantuan tim dari Fakultas Teknik Sipil Universitas Hasanuddin (Unhas),” tambah Asdar.

Dengan upaya-upaya tersebut, Perumda Air Minum Kota Makassar berharap permasalahan suplai air bersih dapat segera teratasi dan pelanggan dapat kembali menikmati layanan air bersih dengan normal. (AY)

No More Posts Available.

No more pages to load.