ACCARITA, — Sejumlah Masyarakat Desa Bontosunggu dusun Pattinggaloang kecamatan Bajeng prihatin dan merasa miris aksi pembagian sembako Dinas Sosial Gowa kepada yang terdampak Covid-19 diduga tidak layak untuk konsumsi sebab beras tersebut sudah berkutu dan berbatu
Hal ini dibenarkan warga Pattinggaloang Dg.Tene mengatakan ” Iya benar, penerima bantuan sudah sampai namun berasnya berkutu dan ada batu kecil-kecilnya” kata Dg Tene
Ditempat terpisah Kadis Sosial Kabupaten Gowa H.Syamsuddin Bidol saat konfirmasi terkait hal tersebut mengatakan memang kualitas beras yang diterima begitu keadaannya, jika mau diberitakan Silahkan saja
” benar kualitas beras yang kami terima begitu keadaannya , kalau memang mau diberitaka silahkan saja ” tantangnya Kadis dihadapan rekan Media
Dimana dari hasil pantauan media beberapa tempat yang telah mendapatkan sembako untuk dibagikan kepada masyarakat oleh dinas sosial diduga tak layak konsumsi
Adapun dugaan yang didapatkan dilapangan beras sembako yang tersalurkan ke masyarakat diduga memalsukkan merek karna beras yang terbagi memakai karung beras berkepala sedangkan beras yang tersalurkan tersebut beras yang tak layak di konsumsi.
(Tim)