Pj Wali Kota Beri Jawaban Terhadap Pandangan Fraksi

oleh

ACCARITA — Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb menghadiri rapat paripurna terhadap rancangan peraturan daerah tentang APBD tahun 2020 di gedung DPRD Kota Makassar, Jumat (22/11/19).

Kata Iqbal, kedatangannya ke DPRD untuk memberikan jawaban terhadap pandangan umum fraksi-fraksi terkait RAPBD tahun 2020. Pertama jawaban atas pandangan fraksi Gerindra, Nunung Dasniar terkait penurunan anggaran pendapatan dan belanjar daerah.

“Proyeksi anggaran 2020 menurun karena kurangnya alokasi anggaran bersumber dana perimbangan atau transfer ke daerah yang menjadi hak Pemkot,” kata Iqbal Suhaeb.

Selanjutnya, kata Iqbal, dana transfer daerah itu dibagi atas hasil pajak dan bukan pajak serta dana alokasi khusus. Ke dua sumber pendapatan itu berdasarkan UU nomor 20 tahun 2019 tentang rincian alokasi anggaran ke Pemkot.

“Pemkot melakukan penyesuaian target pendapatan sehingga secara akumulasi belanja daerah mengalami penurunan baik belanja langsung maupun tidak langsung,” katanya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.