Dukung Pelaksanaan PSBB Kota Makassar, Kapolres Gowa Pantau Pos Pengamanan Perbatasan Gowa-Makassar

oleh

 

ACCARITA, — Dalam rangka mendukung pelaksanaan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) yang akan diterapkan Kota Makassar mendatang, Kapolres Gowa Akbp Boy F.S Samola didampingi Kabag Ops dan Kasatlantas Polres Gowa melakukan Pengecekan di 4 Pos Pengamanan di batas Kota Gowa – Makassar, Senin (20/4/2020) siang.

Dari keempat pos yang dicek oleh Kapolres Gowa terdiri dari Pos Pengamanan di Batas Kota Gowa-Makassar Tepatnya di Baromobong, Batas Gowa – Antang Kota Makassar, Batas Kota Gowa tepatnya di patung badik jalan Tun Abdul Razak- Hertasning dan Batas kota Gowa-Makassar tepatnya di Jalan Sultan Hasanuddin Kabupaten Gowa.

Pada pengecekan Pos Pengamanan tersebut, Kapolres juga memeriksa kesiapan personil pengamanan dan memberikan arahan tata cara mensosialisasikan dukungan PSBB yang akan dilakukan Kota Makassar kepada warga yang melintas dengan cara ramah dan satun kepada pengendara. Tidak hanya itu, Kapolres Gowa juga memantau langsung pemeriksaan suhu tubuh, himbau pengendara agar mengenakan masker bagi pengendara yang tidak mengenakan serta menghimbau warga jika tidak ada kepentingan agar tetap di rumah saja.

“Hari ini kami mengecek Pos Pengamanan yang berada di batas kota Kabupaten Gowa – Makassar. Pengecekan ini dalam rangka mendukung pelaksanaan PSBB yang akan dilakukan Kota Makassar mendatang,” kata Kapolres Gowa Akbp Boy F.S Samola.

Boy juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Gowa yang akan ke Makassar agar tetap mematuhi himbauan pemerintah dimasa-masa pandemi Covid-19 dan bagi warga agar menggunakan masker saat keluar rumah jika itu sangat penting, tetap jaga kesehatan, cuci tangan dan apabila tidak ada kepentingan diluar lebih baik tinggal di rumah saja untuk memerangi dan memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 atau Virus Corona.

Sekedar diketahui, adapun personil yang diterjunkan untuk melakukan pengamanan di empat lokasi tersebut diantaranya Personil Polres Gowa, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehata serta BNPB Kabupaten Gowa.

Humas Polres Gowa

Tentang Penulis: Penulis Website

Pimpinan Redaksi Accarita.com

No More Posts Available.

No more pages to load.