Danny Ingin Mengulang Sejarah Manis Bersama Partai Demokrat

oleh

 

MAKASSAR – Bakal Calon Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto kembali mendaftar di Partai Demokrat. Dalam sambutannya di depan elit Demokrat, Danny mengaku ingin mengulang memori manis bersama Partai berlambang mercy tersebut.

“Saya adalah bagian dari sejarah panjang partai ini, banyak suka duka yang telah kita lalui bersama. Semoga romansa itu kembali terulang pada pilwalkot September mendatang,” ujarnya di sela penjaringan bakal calon walikota, di kantor Partai Demokrat, Jalan Urip Sumihardjo, Sabtu (4/1/2020)

Danny menjelaskan, dalam membangun sinergitas politik yang solid, diperlukan sebuah komitmen dan konsistensi yang solid pula. Olehnya, Danny berharap dapat kembali diusung oleh Partai besutan SBY tersebut.

“Saya menunggu. Menunggu sesuatu yang baik, menunggu itu perlu, menunggu sebuah harapan untuk mengkonsolidasikan masa depan kita yang lebih cerah dan lebih jelas,” lugas eks wali Kota Makassar ini.

Sementara, Ketua DPC Demokrat Makassar, Adi Rasyid Ali mengemukakan, proses penjaringan sudah menjadi ketentuan, proses yang wajib untuk dilewati setiap kandidat calon.

 

“Kalau ada diluar penjaringan, beraryi potong kompas, ujar ARA menjelaskan mekanisme Partai Demokrat.

Bagi Ara, Partai Demokrat sendiri mempunyai sejarah panjang dengan Danny. “Soal loyalitas, komitmen, saya kira biar tidak saya jelaskan panjang lebar lagi, biar orang menilai bagaimana perjuangan Demokrat sebagai partai pengusung di pemerintahan Danny,” ungkapnya.

Partai Demokrat dengan 6 kursi di DPRD kota Makassar. Hadir Ketua penjaringan Abdi Asmara, Ketua Fraksi Partai Demokrat Arifin Kulle dan sejumlah fungsionaris Partai. (*)

Tentang Penulis: Penulis Website

Pimpinan Redaksi Accarita.com

No More Posts Available.

No more pages to load.