Bismillah, KPAY Makassar Resmi Buka Area Binaan Baru di BTP

oleh

ACCARITA – Komunitas Peduli Anak Yatim dan Fakir Miskin (KPAY FM) Makassar secara resmi membuka area binaan baru di Kecamatan Tamalanrea, tepatnya Bumi Tamalanrea Permai (BTP).

“Bismillah, dengan ini KPAY FM Makassar resmi buka wilayah binaan baru di BTP,” tutur Founder KPAY FM Makassar Ahmad Yani Dzu Himmah, dihadapan puluhan relawan KPAY FM Makassar di BTP, Ahad (22/9/2019).

Dalam kesempatan itu, kata Ahmad Yani, dibagikan sejumlah paket buku pelajaran alat tulis kepada anak didik KPAY FM Makassar yang berasal dari kalangan anak yatim dan fakir miskin.

“Alhamdulillah, senang melihat senyum para bocah dan orangtuanya atas penyambutan kedatangan para relawan KPAY Makassar,” kata Ahmad Yani.

Sementara itu, Koordinator KPAY FM Makassar area binaan BTP yang baru saja dilantik, Hafsah mengatakan, dengan hadirnya KPAY FM Makassar di BTP, diharapkan memberikan energi positif bagi anak-anak kaum dhuafa yang bermukim di pinggiran Kota Makassar.

“Ini awal langkah kami di BTP dalam memberikan pendidikan kepada anak-anak yatim dan fakir miskin dan diharapkan mendatangkan manfaat bagi anak didik KPAY FM Makassar,” kata Hafsah.

Dikatakannya, sejak dibentuk dua tahun lalu, KPAY FM Makassar berkomitmen mengangkat harkat dan martabat anak yatim dan fakir miskin, terutama dalam bidang pendidikan formal dan non formal.

Adapun jadwal materi pendidikan yang diberikan kepada anak didik KPAY FM di BTP antara lain, kelas mengaji dan aqidah. Itu dilakukan setiap Senin pada pukul 16.00 WITA.

Selain itu, kata Hafsah ada juga kelas karakter setiap Selasa, Rabu jadwal kelas calistung, Kamis, pendidikan Bahasa Arab dan Inggris dan setiap Jumat ada hafalan doa sehari-hari.

“Kami berharap teman-teman relawan KPAY FM Makassar dapat mengemban amanah dengan baik. Insya Allah ini berkah dari kerja-kerja ini akan berbuah positif di kemudian hari,” tutup Hafsah. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.